Jangan Kecewakan Ibumu

* JANGAN KECEWAKAN IBUMU *
Oleh: KH ABDULLOH HABIB FAQIH Langitan Widang Tuban

Sahabatku. .
Saat kamu masih dikandungan
Ibumu selalu membelaimu dngan penuh kasih sayang
Namun balasanmu
Hampir setiap saat perut ibumu kamu tendang
ketika kamu bayi
Ibumu menyusuimu dngan penuh ksabaran
Namun balasanmu
Hampir setiap malam kau ganggu tidurnya dngan tangisan
Saat kamu masih balita
Ibumu menyuapimu dngan penuh perhatian
Namun balasanmu
Selalu kau tumpahkan makanannya
Saat kamu masih anak2
Ibumu mengajarimu cara berdiri dan berjalan
Namun balasanmu
kau kotori pakaiannya dngan kencingmu dan kot0ranmu
Saat kamu TK
Ibumu setia mengantarmu
Namun balasanmu
kamu berontak dan berteriak Tidak mau

Sahabatku. .
Saat kamu menginjak dewasa
Ibumu melarangmu bergaul bebas
Namun balasanmu..
Kamu bantah nasihatnya
kamu lukai hatinya
kamu keluar rumah tanpa izinnya
Saat kamu telah lulus sekolah
Ibumu ingin menyelamatkan Akhlaqmu
dngan membawamu kepondok
Namun balasanmu
Kamu jengkel
kamu tolak keinginannya
dngan cara kabur dari rumah

Sahabatku. .
Saat kamu sudah berada dip0ndok
Ibumu selalu setia menjengukmu
dan mengharapkan keberhasilanmu
Namun balasanmu
Kamu hambur-hamburkan uangnya
dan kamu buang waktumu dngan sia-sia
Saat kamu tidak betah dip0ndok
Ibumu merasa sedih
dan meneteskan air mata
Namun balasanmu
Kau patahkan harapannya
Kau permalukan dia
Kau paksa dia untuk memamitkanmu boy0ng saat itu juga

 ketahuilah Wahai sahabatku. ,
Ibumu sedang memikul tugas yang berat
yaitu mencetak anaknya menjadi pemimpin yang handal
Anak yg bermutu ,yg membahagiakan

Sahabatku. . .
Taukah kamu. . .
kenapa Allah memerintahmu taat pada ibumu. . . .
karena ibumu memikul beban berat
Dalam mengandungmu ,melahirkanmu
menyusui dan mengasuhmu
Ibumu sdang memikul Amanat Allah
untk menjadikan anak-anaknya
sebagei pemimpin umat
dan umat pilihan

Sahabatku . .
Peranan inilah yg menjadikan ibumu disebut sebagei seorang ibu. .
bukankan setiap ibu adalah sekolahan bagi anaknya
Apabila ia dipersiapkan dngan baik
maka berarti sudah membangun satu generasi yg baik pula

Sahactku. . .
Kamu harus membuktikan
bahwa ibumu mampu melaksanakan tugasnya
melahirkan anak-anak yg berkualitas
bahkan pemimpin yg handal
SADARLAH . .
bahwa susah payah ibumu mem0ndokkanmu
secara tidak langsung adalah bentuk tanggung jawbnya atas amanat yg dipikulnya. .
maka dari itu. . .
jangan kau patahkan harapannya
untk menjadi generasi yg salih
melalui dirimu dan anak cucumu
sahabatku. .
Ketahuilah . . .
Bahwa ibumu menaruh harapan besar padamu. .
ibumu merindukan pahala yg dijanjikan melalui dirimu. .
yaqinlah. . .
Bhwa ibumu tau kalau anak (solih),solihah adalah pen0l0ngnya di Akhirat
Percayalah , .
Bahwa ibumu tau ,kalau ia dapat bagian pahala dari ilmumu. .
sadarlah. . .
Bahwa ibumu selalu menantikan do'a dan amal sholihmu. . .
karena itu. . .
jangan kau kecewakan ibumu. .
Jangan kau patahkan harapannya. .
Manfaatkan kesempatanmu dip0ndok ini
Untuk mewujudkan impian ibumu. . .
berbaktilah pada orang tuamu. .
Jika kamu menginginkan ,anak cucumu berbakti padamu pula. .

Dikirim Oleh : Fuadah 
Malang 22 Desember 2016


Share on Google Plus

About PMII Komisariat STAINU Malang

Website official Pengurus Komisariat Pergerkan Mahasiswa Islam Indonesia Komisariat KH.Muhammad Said STAINU Malang
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar :

Posting Komentar